Lontong Opor


Lontong opor ini kesukaan Azka. Sengaja isinya gak cuma ayam ajah tapi pake telor rebus juga. Lontongnya aku beli, jadi yang dibikin cuma opornya ajah.

Bahan:
- 1 ekor ayam, potong 8
- 3 butir telur rebus
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 lembar daun salam
- 750 cc santan cair
- 250 cc santan kental
- 3 sdm minyak untuk menumis

Bumbu dihaluskan:
- 4 buah bawang putih
- 7 buah bawang merah
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdm jahe
- 1 sdm lengkuas
- garam secukupnya

Cara Membuat:
- Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk purut dan daun alam sampai harum
- Masukkan ayam, aduk hingga kaku, tuangi santan cair, didihkan. Setelah setengah matang, masukkan santan kental. Aduk di atas api kecil, masukkan telur rebus. Masak hingga matang. Angkat, taburi bawang goreng.

0 komentar: